Sabtu, 14 Januari 2012

Road to Bromo..


Good Moment..

Silahkan orang mu bilang aku lebay, silahkan orang mu bilang aku alay gara-gara aku yang kemarin cengeng. Tapi pengalaman ini, benar-benar menjadi hal yang bermakna. Di waktu yang bener-bener aku butuh dukungan positif untuk apa yang aku alami. Belajar untuk tidak lagi bergantung atau bahkan mengharap. Terima kasih..untuk kalian semua yang mengerti.

Dari pengalaman ini, entah kenapa..aku sedikit lega. Terlebih setelah aku berteriak malam itu. Rasanya hilaaaaaang perasaan yang saat itu. Lega walau pun harus menjadi sedikit elastis mulut ku untuk mengeluarkan kata kasar itu.

Aku berusaha untuk bisa kembali tegar. Aku nggak boleh lemah. Aku nggak boleh lagi bergantung apalagi mengharap.

Agenda yang tadinya direncanakan berangkat pukul 14.00 WIB, jadi ngaret karena hujan yang tiba-tiba mengguyur kota Malang satu jam sebelumnya. Dan akhirnya dengan bermodal nekat, kami sepakat untuk tetap berangkat meski pun mengundur waktu keberangkatan menjadi pukul 17.00 WIB.

Sekitar pukul 17.15 WIB, anggota terakhir datang salah satunya yang tak lain adalah saya sendiri. Di sini, tidak di sangka, ternyata keikutsertaan saya dalam rombongan kali ini cukup di nanti! #GeeR#. Ini terbukti lhooo..dengan teriakkan dari teman-teman perempuan saya yang melihat kedatangan saya saat itu. "Ayuuuuu..!! Yeee..Ayu kamu ikut juga akhirnya" Begitu bunyinya..* kayak lagu jha.. Yaa..wajar lahh..mereka kaget tahu kalu aku ikut. Secaraaa..kebanyakan dari mereka tahu kalau aku have some problem wich make me down, aku sendiri juga sebelumnya ragu untuk ikut karena aku yang memang nggak ada pasangan konvoi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar